Program studi PIAUD telah melakukan pergantian kurikulum sebanyak 2 (dua)
kali model kurikulum. Yaitu kurikulum tahun 2016 dan kurikulum tahun 2020. Perubahan kurikulum program studi untuk
merespon kebijakan yang berkembang dalam rangka
menjawab kebutuhan masyarakat. Hal tersebut melibatkan stakeholder, alumni, dan mahasiswa.
Adanya program Merdeka Belajar Kampus
Merdeka sebagai program yang memfasilitasi
mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman yang lebih luas sehingga diperlukan penyesuaian kurikulum untuk
menunjang program MBKM tersebut. Selain itu, berdasarkan hasil tracer study program studi tahun 2019-2020, rata-rata penghasilan yang dihasilkan lulusan program studi PIAUD masih berada di bawah UMR Kabupaten
karawang. Untuk itu, sebagai upaya untuk dapat mengatasi permasalahan tersebut, program studi melakukan
perubahan kurikulum dengan merumuskan mata kuliah penciri
program studi yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat sehingga dapat
meningkatkan soft skills serta hard skills lulusan.
Hal ini sesuai dengan Pedoman Akademik